Rabu, 07 Maret 2012

TUGAS PSIKOLINGUISTIK


TUGAS INDIVIDU

MATA KULIAH PSIKOLINGUISTIK
NAMA           :  SUSI SUSANTI
NIM                :  105104044
KELAS          :  B.PBSI
1.    Apakah bahasa itu mempengaruhi perilaku manusia ?
Jawab  : Tentu saja bahasa mempengaruhi perilaku manusia. Bahasa mempunyai fungsi dan peranan dalam kehidupan sehari-hari sebagai alat komunikasi, alat kontrol sosial, alat adaptasi sosial, alat interpretasi diri, ekspresi diri dan lain-lain. Peranan dan fungsi  inilah yang  akan menunjukkan pengaruh-pengaruh yang timbul karena adanya bahasa tersebut. Seseorang  yang terbiasa menggunakan bahasa yang baik dan benar akan tercermin dari perilakunya sehari-hari yang juga menunjukkan perilaku yang yang baik, sopan santun, dan mampu menempatkan bahasanya sebagai identitas yang dapat menunjukkan kepribadian dirinya. Sedangkan seseorang yang terbiasa menggunakan bahasa yang buruk dan kasar akan menunjukkan bahwa perilakunya tidak baik, lebih brutal dan suka seenaknya tanpa memandang dan menghargai orang-orang di sekitarnya. Jadi, sangat jelas bahwa bahasa mempengaruhi perilaku manusia.

2.    Berikan contoh dalam kehidupan sehari-hari, bahasa dan realita kemudian bahasa dan perilaku!
Jawab :
a.       Bahasa dan realita
1)      Saat seseorang mengucapkan kata “pulpen” maka makna yang akan muncul dalam pikiran kita adalah alat yang digunakan untuk menulis.
2)      ketika seseorang mengatakan “rumah” maka makna yang akan muncul di pikiran kita adalah tempat tinggal yang modelnya mungkin bermacam-macam.

b.      Bahasa dan perilaku
1)      Saat berbicara dengan orang yang lebih tua, kita harus menggunakan bahasa yang sopan dan halus. Kita tidak boleh berbicara kasar pada orang tua. Jika kita berbicara dengan orang yang seusia atau lebih dibawah kita, gunakan kata-kata yang baik. Contohnya, saat berbicara dengan orang yang lebih tua, jangan menggunakan kata kamu, tetapi gunakanlah kata ibu atau bapak dan jangan menggunakan nada bicara yang lebih tinggi dari orang yang lebih tua.
2)      Pada saat mengucapkan kata “halo” biasanya kita akan menundukkan kepala sebagai penghormatan kita terhadap oarng yang kita sapa.























Tidak ada komentar:

Posting Komentar